Workshop E-Office Berbasis Mobile Pengolahan Arsip Aktif dan Inaktif di Universitas Airlangga

05 Agu 2020, by Admin Kearsipan

Home Kegiatan Workshop E-Office Berbasis Mobile Pengolahan Arsip Aktif dan Inaktif di Universitas Airlangga

Workshop E-Office Berbasis Mobile Pengolahan Arsip Aktif dan Inaktif di Universitas Airlangga

November – 2016

Workshop e – office , pengolahan arsip aktif dan arsip inaktif ini dilaksanakan di Kampus UNAIR C Gedung Kahuripan Ruang 301 sebagai pemateri Bapak Yunus Abdul Halim, S.Kom, M.Kom dan Ibu Kiswari, S.Sos .

Kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan sistem kearsipan, memudahkan pelacakan arsip. Bahwa aplikasi ini dapat digunakan di handphone maupun di computer staff, di unit pengolah atau lembaga yang menyimpan arsip aktif sebelum di serahkan kepada unit kearsipan.

Selain digunakan sebagai penyimpanan juga dapat digunakan sebagai pengiriman undangan kepada pimpinan unit tanpa harus pergi ke tiap-tiap unit, notifikasi dari e-office melalui email dan sms sehingga baik kepala pimpinan maupun pegawai di unit pengolah/arsiparis dapat melihat surat tersebut melalui hp dan computer masing-masing.

Arsip dapat di scan terlebih  dahulu sehingga dapat mengetahui bukti arsip nya tanpa hanya melihat isi berkasnya. Dan dilanjutkan dengan pengelolaan arsip, bahwa kegiatan pengolahan arsip aktif yaitu :

  1. Pemeriksaan berkas
  2. Penentuan indeks
  3. Penyortiran
  4. Pemberkasan
  5. Pelabelan
  6. Pembuatan daftar arsip aktif

Selanjutnya mengenai pengolahan arsip inaktif :

  1. Pemeriksaan berkas
  2. Penentuan index
  3. Penyortiran
  4. Pemberkasan
  5. Pelabelan
  6. Pembuatan daftar arsip aktif